Pengaruh Profesionalisme Pustakawan terhadap Layanan Perpustakaan Politeknik Negeri Bandung

Dalilah Aliyah Zuhrah(1),
(1) Universitas Pendidikan Indonesia  Indonesia

Corresponding Author
Copyright (c) 2021 Dalilah Aliyah Zuhrah

DOI : https://doi.org/10.24036/113162-0934

Full Text:    Language : Indonesia

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh profesionalisme pustakawan terhadap layanan yang disediakan oleh perpustakaan POLBAN. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif berupa survey research dengan analisis korelatif. Sampel dalam penelitian ini adalah 30 mahasiswa POLBAN. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profesionalisme pustakawan perpustakaan POLBAN sangat baik. Kemudian, layanan yang disediakan oleh perpustakaan POLBAN pun sangat baik. Pada Uji Korelasi Perason, nilai signifikansi yang diperoleh adalah 0,000 > 0,05 yang menunjukkan bahwa profesionalisme pustakawan dan layanan perpustakaan saling berkorelasi. Nilai Pearson Correlation menunjukkan angka 0,701, yang berarti korelasi antara profesionalisme pustakawan dan layanan perpustakaan berkolerasi sangat kuat. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa profesionalisme pustakawan sangat berpengaruh terhadap layanan perpustakaan POLBAN.


Keywords


rofesi, Profesional, Profesionalisme, Layanan Perpustakaan, Kualitas Layanan

Article Metrics

 Abstract Views : 503 times
 PDF Downloaded : 247 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Dalilah Aliyah Zuhrah