AKTIVITAS “SONTIL” PADA MASYARAKAT KARO SEBAGAI IDE PENCIPTAAN FOTOGRAFI

Titania Adela Milala(1), Onggal Sihite(2),
(1)   Indonesia
(2) Universitas Negeri Medan  Indonesia

Corresponding Author


DOI : https://doi.org/10.24036/stjae.v13i2.126904

Full Text:    Language : id

Abstract


Sontil adalah gulungan tembakau kering yang dipakai oleh kaum perempuan suku Karo sebagai pelengkap sirih ‘Man belo’. Penelitian ini bertujuan untuk memperkenalkan “Sontil” sebagai komunikasi antar budaya dengan membuat karya menggunakan teknik DOF untuk mentitik fokuskan secara detail aktivitas “Sontil” serta memperkenalkan budaya “Sontil” kepada kaum muda akan budaya Karo. Jenis metode penciptaan ini adalah (1) tahap eksplorasi wacana (2) tahap ide dan konsep (3) tahap eksplorasi fotografi (4) tahap eksejusi (5) tahap penyelesaian. Secara metodis, melalui proses tahap-tahap kreatif yang dilalui inilah kemudian didapat berbau bentuk artistic dari objek aktivitas Sontil. Bebagai bentuk artistik pada objek yang akan dihasilkan dari tahapan proses penciptaannya, dapat disimpulkan bahwa sebagai tatanan objek estetik dalam karya fotografi aktivitas Sontil. Hal ini secara spesifik ditandai dari terbentuknya sebuah makna dan interpretasi lain dibalik makana Sontil yang terlihat secara kasat mata, serta sebagai suatu hasil penjelajahan astistik atas makna Sontil yang lazim terlihat. Dari penelitian diperoleh 12 karya yang mengambarkan kegiatan menyontil masyarakat karo dari berbagai kalangan sebagai salah satu warisan budaya masyarakat Karo yang memiliki keunikan tersendiri dan mendorong perkembangan lebih jauh Sebagai Ide Penciptaan Fotografi.


References


Buku

Karyadi, B. (2017). Fotografi. Bogor: Nahl Media.

Agasi, R. M. (2017). Estetika Fotografi Still Life Pada Produk Online Shop Folk Strore: Bahasa dan Seni.

Andrik. (2017). Lars Factum Metodologi Penciptaan Seni. Surakarta: Percetakan Uns Press

Jurnal

Dental. S. D. (2019). Pengaruh Budaya Makan Sirih Terhadap Status Kesehatan Periodontal Pada Masyarakat Suku Karo Di Desa Tiga Juhar Kabupaten Deli Serdang Tahun 2017. Jurnal Mutiara Kesehatan Masyarakat, 4(1), 7-16.

Husna, A., & Saleh, K. (2022). Kehidupan Kampung Nelayan Belawan Sebagai Objek Penciptaan Fotografi. Melayu Arts and Performance Journal,5(2), 113-121.

Nana, L. (2022). Analisis Komposisi Fotografi Pada Fashion Editorial Swarnadwipa Karya Nicoline Patricia Maliana. Jurnal Dasar Rupa, 4(2), 6-18.

Novan. A. J (2021). Penciptaan Fotografi Ekspresi Bangunan Cagar Budaya Dengan Modefikasi Teknik Kamera Lubang Jarum (KLJ). Jurnal Bahasa Rupa, 4(2), 159-166.


Article Metrics

 Abstract Views : 260 times
 PDF (Bahasa Indonesia) Downloaded : 2 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.