PENGARUH METODE PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE PADA KOMPETENSI GAMBAR TEKNIK LISTRIK TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS X TEKNIK INSTALASI TENAGA LISTRIK DI SMK N 2 DOLOKSANGGUL

Dafit M Simanullang -

Abstract


Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar kompetensi gambar teknik siswa kelas X SMK N 2 Doloksanggul Tahun Pelajaran 2013/2014. Hal ini disebabkan karena kurangnya aktivitas siswa di dalam proses pembelajaran karena metode pembelajaran yang terpusat kepada guru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Pengaruh Metode Pembelajaran Learning Cycle Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Kompetensi Gambar Teknik Listrik Kelas X Teknik Instalasi Tenaga Listrik  Di SMK N 2 Doloksanggul. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh nilai rata-rata pre test 63,87 dan rata-rata post test 73,94. Untuk pengujian hipotesis digunakan uji t dengan bantuan SPSS versi 15.0, diperoleh  nilai t hitung 10,467 lebih besar dari harga t tabel 2,042 yang berarti hipotesis yang diajukan diterima pada taraf nyata α = 0,05. Dapat disimpulkan bahwa bahwa hasil belajar Kompetensi Gambar Teknik siswa kelas X TITL A SMK N 1 Doloksanggul dengan metode pembelajaran learning cycle lebih baik

 

Kata Kunci: Pembelajaran Learning Cycle dan Hasil Belajar.

 


Full Text:

 Subscribers Only