Rancang Bangun Sistem Informasi HIRADC (Hazard Identification Risk Assessment & Determining Control)

Nadia Dwi Nuristi(1), Geovanne Farell(2),
(1) Universitas Negeri Padang  Indonesia
(2) Universitas Negeri Padang  Indonesia

Corresponding Author


DOI : https://doi.org/10.24036/voteteknika.v10i2.117333

Full Text:    Language : id

Abstract


Pengelolaan dan pengumpulan dokumen HIRADC pada PT. Semen Padang dilakukan secara manual dimana pengumpulan dokumen menggunakan kertas A3 yang menyulitkan dalam proses verifikasi dokumen sehingga menyebabkan banyak persoalaan terkait, penggunaan waktu, biaya, tenaga dan penumpukaan dokumen. Oleh karna itu, dibutuhkan sebuah sistem informasi yang dapat membantu proses pengelolaan dan pengumpulan dokumen HIRADC agar dapat berjalan secara efektif dan efisien. Metode yang dipakai pada pengembangan sistem ini adalah metode pengembangan agile-extreme programming. Metode ini terdiri dari beberapa tahapan diantaranya tahap perencanaan, tahap perancangan, tahap pengkodean dan tahap pengujian. Desain sistem ini berbasis MVC menggunakan framework laravel sebagai pengelola server dan vue.js sebagai pengelola tampilan depan dari sistem. Hasil dari perancangan sistem informasi HIRADC adalah menghasilkan sebuah Sistem informasi yang berfokus pada perhitungan antara identifikasi bahaya K3, aspek lingkungan, dan pengamanan. Sistem ini dapat mengurangi resiko bahaya, kecelakaan kerja, pencemaran lingkungan, keamanan dan melihat cara pengendaliannya. Diharapkan dengan adanya sistem informasi HIRADC dapat memberikan kemudahan dalam pengelolaan, pemantauan dokumen, serta dapat meningkatkan efisiensi serta efektivitas dokumen yang secara akurat dan tepat waktu.

Kata kunci: Sistem Informasi, HIRADC, Laravel, Vue.js.

 

Management and collection of HIRADC documents at PT. Semen Padang is still done manually where document collection uses A3 paper which causes a lot of related document-making processes, time, cost, effort and document accumulation. Therefore, an information system is needed that can assist the process of managing and collecting HIRADC documents so that they can run effectively and efficiently. The method used in the development of this system is the agile-extreme programming development method. This method consists of several stages including the planning stage, the design stage, the coding stage and the testing stage. The design of this system is based on MVC using the laravel framework as the server manager and vue.js as the front view manager of the system. The result of the design of the HIRADC information system is an information system that focuses on the assessment of OHS hazards, environmental aspects, and safety. This system can reduce hazards, work accidents, the environment, security and how to control them. It is hoped that the HIRADC information system can provide convenience in managing, monitoring documents, and increasing the efficiency and effectiveness of accurate and timely documents.

Keywords: Information System, HIRADC, Laravel, Vue.js.

 


References


Farell, G., Saputra, H., & Novid, I. (2018). Rancang Bangun Sistem Informasi Pengarsipan Surat Menyurat (Studi Kasus Fakultas Teknik Unp). Jurnal Teknologi Informasi Dan Pendidikan, 11(2), 55-62.

Salsabila, Khairunnisa Ghina, Galih Anindita, And Haidar Natsir Amrullah. 2017. “Identifikasi Bahaya Pekerjaan Perbaikan Aerator Menggunakan Metode Hiradc Di Perusahaan Lubricant Refinery.” Proceeding 2nd Conference On Safety Engineering 1(1): 685–88.

Herliana, A. (2016). Analisa Dan Perancangan Sistem Informasi Administrasi Data Pribadi Dan Nilai Mahasiswa Di Perguruan Tinggi (Studi Kasus Universitas Kebangsaan Bandung). Jurnal Informatika, 1(2), 82–92.

Purnama Sari, Devi, And Rony Wijanarko. 2020. “Implementasi Framework Laravel Pada Sistem Informasi Penyewaan Kamera (Studi Kasus Di Rumah Kamera Semarang).” Jurnal Informatika Dan Rekayasa Perangkat Lunak 2(1): 32.

Lutfi Gani. Panduan Praktis Menguasai Vue.Js. Yogyakarta: Lokomedia. 2018.

Gunawan, Rakhmat Dedi, Riduwan Napianto, Rohmat Indra Borman, And Irma Hanifah. 2020. “Penerapan Pengembangan Sistem Extreme Programming Pada Aplikasi Pencarian Dokter Spesialis Di Bandarlampung Berbasis Android.” Format : Jurnal Ilmiah Teknik Informatika 8(2): 148.

Kurniawan, Galih. Teknologi Bisnis, 2013.

Wiranda, Tio ; Adri, Muhammad. Rancang Bangun Aplikasi Modul Pembelajaran Teknologi WAN Berbasis Android


Article Metrics

 Abstract Views : 390 times
 PDF (Bahasa Indonesia) Downloaded : 191 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.