Abstract


Conjunctions used to connect sentences and paragraphs are often misused in writing research proposals, especially in subchapter background of the study. Mothertongue interference as the first language is one of the causes. It may lead to difficulty when students have Indonesian concept in their minds but they have to write their thoughts in English because grammatically both languages are different. This research aims at finding out the micro level coherence in writing subchapter background of the study. This research used content analysis and descriptive research design. Six research proposals were taken from the first submission in the early semester. Data were collected by documentation. Data were analysed through three stages. They are data reduction, data description, and data verification. Triangulation was applied to do validity checking. Based on the research result, it is found that students can use conjunctions properly. They can use them based on their functions. Research finding shows that there is only one conjunction misuse among conjunctions found in six research proposals. Students use conjunctions based on their functions. In addition, they are aware of using conjunctions to make readers understand about content and context in subchapter background of the study. It can be concluded that students’ understanding in using conjunctions is good.

Keywords: coherence, conjunctions, background of the study

 

TINGKAT KOHERENSI MIKRO PADA KARYA ILMIAH MAHASISWA

Abstrak

Kata penghubung yang digunakan untuk mengaitkan kalimat dan paragraf seringkali tidak digunakan dengan tepat pada penulisan proposal penelitian, terutama bagian subbab latar belakang penelitian. Salah satu penyebabnya adalah interferensi bahasa ibu sebagai bahasa pertama. Hal ini menyebabkan kesulitan ketika mahasiswa memiliki konsep berbahasa Indonesia dalam pikirannya sedangkan mereka harus menuliskan konsep tersebut dalam bahasa Inggris karena secara gramatika kedua bahasa tersebut berbeda. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat koherensi mikro dalam penulisan subbab latar belakang penelitian. Penelitian ini menggunakan analisis isi dan desain penelitiannya analisis deskriptif. Enam proposal penelitian diperoleh dari pengumpulan pertama pada awal semester. Data tersebut diperoleh dengan teknik dokumentasi. Analisis data dilakukan melalui tiga tahap, yakni reduksi data, deskripsi data, dan verifikasi data. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan menggunakan uji triangulasi. Berdasarkan hasil analisis ditemukan bahwa mahasiswa telah dapat menggunakan kata penghubung. Mereka dapat menggunakan kata penghubung sesuai dengan fungsinya. Hasil temuan pada penelitian ini menunjukkan bahwa dari enam proposal penelitian hanya terdapat satu kata penghubung yang penggunaannya tidak tepat berdasarkan fungsinya. Di samping itu, mahasiswa sudah sadar penggunaan kata penghubung untuk membuat pembaca paham isi dan konteks yang ada di dalam latar belakang penelitian. Dengan demikian, pemahaman mahasiswa terhadap penggunaan kata penghubung sudah baik.

Kata Kunci: mikro level koherensi, paragraf, karya tulis ilmiah


Keywords


coherence, conjunctions, background of the study