Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keefektifan dari penggunaan mobile learning Untuk Media Pendukung Pembelajaran Mandiri. Populasi penelitian ini adalah peserta didik kelas X SMK Negeri 6 Padang pada semester genap. Jumlah peserta didik sebanyak 42 orang. Untuk mengukur keefektifan mobile learning digunakan instrumen berupa tes hasil belajar (posttest) pada kelas kontrol dan kelas eksperimen. Pembelajaran menggunakan media pembelajaran interaktif mobile learning dilaksanakan dalam enam kali tatap muka dan satu kali pemberian tes akhir (post-test).. Berdasarkan data hasil belajar dari 28 orang siswa yang mengikuti tes setelah mereka menggunakan mobile learning memiliki rata-rata hasil belajar yaitu 78.84, ini termasuk kategori sangat efektif. Hasil penelitian menunjukkan efektivitas mobile learning sebagai media pendukung pembelajaran mandiri dibuktikan dari hasil belajar siswa yang mengikuti tes sebelum menggunakan mobile learning dengan setelah menggunakan mobile learning menunjukan adanya peningkatan hasil belajar.

Keywords


mobile learning, android, basic programming, learning media, learning outcomes