Abstract
Perkembangan zaman saat ini mempengaruhi berbagai aspek kehidupan masyarakat, yang mana gaya hidup di kalangan masyarakat saat ini yang lebih suka mengkonsumsi makanan siap saji. Terutama makanan siap saji dengan bahan dasar kentang yaitu stik kentang. Produk olahan stik kentang banyak dilakukan pada industri rumahan yang masih menggunakan alat produksi secara manual yang tidak dapat memproduksi dalam kapasitas banyak dan membutuhkan waktu yang lebih lama. Dari permasalahan tersebut penulis mencoba merancang sekaligus membuat alat pemotong kentang secara otomatis agar waktu yang dibutuhkan untuk memproduksi relatif lebih singkat dan kapasitas dari hasil yang didapatkan lebih maksimal. Alat ini dibuat dengan meneliti waktu yang dituhkan alat untuk memotong 0,25 Kg kentang. Dalam penelitian ini menggunakan sensor VL53L0X sebagai pendeteksi kentang, pneumatik untuk mendorong kentang ke arah mata pisau yang digerakkan oleh kompresor dengan mengatur tekanan udara menggunakan selenoid valve dan ATMega 328 sebagai pusat kontrol pada sistem kerja alat secara keseluruhan.