HUBUNGAN MINAT BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR MATA DIKLAT PEMELIHARAAN/SERVIS SISTEM PENDINGIN DAN KOMPONEN-KOMPONENNYA SISWA KELAS I JURUSAN TEKNIK OTOMOTIF DI SMK NEGERI 1 GUGUAK KAB. 50 KOTA

Afriyanto Afriyanto -
Nasrun Nasrun -
Hasan Maksum -

Abstract


Masalah dalam penelitian ini rendahnya hasil belajar siswa pada Mata Diklat Pemeliharaan/Servis Sistem Pendingin Dan Komponen-Komponennya Siswa Kelas I Jurusan Teknik Otomotif di SMK N 1 Guguk  Kab. 50 Kota. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui tingkat kecendrungan hasil belajar siswa terhadap Mata Diklat Pemeliharaan/Servis Sistem Pendingin Dan Komponen-Komponennya, 2) untuk mengetahui Minat belajar siswa pada Mata Diklat Pemeliharaan/Servis Sistem Pendingin Dan Komponen-Komponennya, 3) untuk mengetahui hubungan minat belajar terhadap hasil belajar mata diklat Pemeliharaan/Servis Sistem Pendingin dan Komponen-Komponennya siswa kelas I Jurusan Teknik Otomotif di SMK N 1 Guguk  Kab. 50 Kota. Penelitian ini bersifat korelasional, tujuan penelitian adalah untuk mengetahui ada tidaknya hubungan minat belajar terhadap hasil belajar mata diklat Pemeliharaan/Servis Sistem Pendingin dan Komponen-Komponennya. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas 1 Jurusan Teknik Otomotif di SMK N 1 Guguk  Kab. 50 Kota yang berjumlah 64 orang. Sampel dalam penelitian ini diambilkan dari populasi sebanyak 40 orang yang ditentukan dengan menggunakan rumus Taro Yamane. Data minat belajar diperoleh dari penyebaran angket. Angket yang digunakan adalah angket yang telah dinyatakan valid dan reliabel. Uji coba angket dilakukan tanggal 6 Mei 2013 sampai dengan tanggal 10 Mei 2013 pada siswa kelas 1 Jurusan Teknik Kendaraan Ringan SMK Negeri 1 Suliki yang berjumlah 30 orang. Sedangkan hasil belajar mata diklat Pemeliharaan/Servis Sistem Pendingin dan Komponen-Komponennya diperoleh dari nilai semester ganjil TA 2012-2013. Jenis analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan rumus Korelasi Pearson Product Moment (PPM) dan untuk menguji keberartian koefisien korelasi r, dapat diuji dengan mengunakan uji t sehingga akan didapat apakah hasil penelitian dapat digeneralisasikan pada populasi. Dari analisis data hasil penelitian diperoleh koefisien korelasi r hitung > r tabel (0,536 > 0,312) dan untuk uji keberartian korelasi didapat t hitung > t tabel (3,9107 > 1,688).) pada taraf signifikan 5%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Ha diterima, Ho ditolak karena terdapat hubungan yang signifikan antara minat belajar terhadap hasil belajar mata diklat Pemeliharaan/Servis Sistem Pendingin dan Komponen-Komponennya siswa kelas I Jurusan Teknik Otomotif di SMK N 1 Guguk  Kab. 50 Kota.

Full Text:

PDF