Abstract
Tujuan penciptaan karya ini adalah untuk memvisualisasikan aktivitas petani gambir dalam seni lukis post impresionis. Petani gambir adalah orang yang melakukan pengolahan daun gambir dengan melakukan beberapa proses sehingga menghasilkan getah gambir, hal ini menjadikan sumber ide penciptaan dan pokok permasalahan bagi penulis untuk melahirkan sebuah karya seni lukis post impresionis. Metode penciptaan karya menggunakan lima tahap yaitu persiapan, elaborasi, sintesis, realisasi konsep, dan penyelesaian. Dalam pencapaian bentuk melalui kombinasi garis, bidang, ruang, warna, gelap terang, bentuk, dan keseimbangan sehingga menghasilkan karya lukis yang menarik. Dalam karya lukis yang penulis ciptakan, terdapat 10 karya dengan judul; Manuai, Melepas Lelah, Maisi Kopuak, Menyiram Daun, Malilik, Mendongkrak, Piaku, Saringan Getah, Mancupak, Perjalanan Pulang