Abstract
Karya akhir ini dibuat untuk memvisualisasikan bentuk kasih sayang ibu kepada anak dalam karya seni grafis. Hal ini karena kasih sayang ibu diberikan sepanjang masa, dan penuh ketulusan. Metode penciptaan pada karya akhir dilakukan secara bertahap, dimulai dari tahapan persiapan mengamati fenomena yang terjadi langsung. Elaborasi tahap mendalami, tahapan sintesis penetapan ide, realisasi konsep mempersiapkan sketsa, bahan, alat, serta proses penggarapan karya. Terakhir tahapan penyelesaian atau finishing karya. Setelah semua tahapan dilakukan terciptalah sepuluh karya grafis yang berjudul “Beban Tak Terasa”, “Bersepeda”, “Membawa Harapan”, “Peluk Kehangatan”, “Menapi”, “Menuju Bersama”, “Menanti”, “Mencari Nafkah”, Harapan Orang Tua”, “Doa Ibu”