Abstract


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh belum berkembangnya kemampuan matematika anak. Tujuan dari penelitian  ini adalah untuk meningkatkan kemampuan matematika anak di TK Fathimah Bukareh Agam dengan menggunakan media permainan memancing angka. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Teknik pengumpulan data yang peneliti lakukan adalah dengan observasi, wawancara, dokumentasi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata persentase peningkatan kemampuan matematika pada siklus I meningkat dengan baik dan pada siklus II meningkat menjadi sangat baik. Hal ini menunjukkan bahwa media permainan memancing angka dapat meningkatkan kemampuan matematika anak.