Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk meningkatkan kemampuan mengenal huruf abjad pada anak tunagrahita ringan kelas I di SLBN Sungai Bahar.Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji efektivitas media pembelajaran berbasis aplikasi game Secil. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas dengan subjek dua siswa. Instrumen yang digunakan adalah tes di mana anak diminta menyebutkan, menunjukkan, dan membedakan huruf abjad. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada siklus I, FD memperoleh skor 61,53% dan IM 57,69%.setelah intervensi lebih lanjut pada siklus II, skor meningkat menjadi 88,46% untuk FD dan 84,61% untuk IM . Kesimpulannya, penggunaan media pembelajaran berbasis aplikasi game secil secara signifikan meningkat kemampuan mengenal huruf abjad pada anak tunagrahita ringan kelas I di SLBN Sungai Bahar. Oleh karena itu, game secil sangat cocok digunakan sebagai media pembelajaran untuk anak tunagrahita ringan di sekolah tersebut.