Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Profitabilitas dan Kebijakan Hutang terhadap Nilai Perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2010 sampai dengan 2013.  Populasi dalam penelitian ini sebanyak 10 perusahaan Farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, dengan menggunakan metode purposive sampling diperoleh 9 perusahaan dalam penelitian ini. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda, uji asumsi klasik, uji-t, uji F, dan Koefisien determinan yang diolah dengan menggunakan program SPSS (Statistic Package for the Social Sciens) for windows versi 16.00. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial Profitabilitas tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Nilai Perusahaan. Dan Kebijakan Hutang secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap Nilai Perusahaan. serta secara simultan Profitabilitas dan Kebijakan Hutang tidak berpengaruh signifikan terhadap Nilai Perusahaan pada Perusahaan Farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.