The PDF file you selected should load here if your Web browser has a PDF reader plug-in installed (for example, a recent version of Adobe Acrobat Reader).

If you would like more information about how to print, save, and work with PDFs, Highwire Press provides a helpful Frequently Asked Questions about PDFs.

Alternatively, you can download the PDF file directly to your computer, from where it can be opened using a PDF reader. To download the PDF, click the Download link above.

Fullscreen Fullscreen Off

Abstract


Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi-strategi belajar kosa kata yang paling sering digunakan oleh mahasiswa dan penggunaan strategi berdasarkan pencapaian hasil belajar kosa kata yang tergolong ke dalam pencapaian hasil belajar kosa kata tinggi, sedang, dan rendah, serta alasan penggunaan strategi tersebut. Partisipan dalam penelitian ini adalah 30 mahasiswa pada Jurusan Bahasa Inggris Politeknik Negeri Bengkalis tahun akademik 2012/2013. Data dikumpulkan melalui tes kosa kata, angket, wawancara, dan observasi. Temuan penelitian deskriptif ini menunjukkan  bahwa ‘expanding strategies’  adalah strategi yang paling sering digunakan, sedangkan ‘social discovery strategies’  adalah strategi yang paling jarang digunakan dalam belajar kosa kata. Kelompok pencapaian hasil belajar yang tergolong kedalam pencapaian hasil belajar kosa kata tinggi  menggunakan ‘expanding strategies’ dan ‘guessing strategies’ strategi yang paling sering digunakan. Kelompok pencapaian hasil belajar kosa kata yang tergolong kedalam pencapaian hasil belajar kosa kata sedang menggunakan ‘expanding strategies’ dan ‘practice strategies’ sebagai strategi yang paling sering digunakan. Selanjutnya, kelompok pencapaian hasil belajar kosa kata yang tergolong kedalam pencapaian hasil belajar kosa kata rendah paling sering menggunakan ‘repetition strategies’ dan ‘expanding strategies’. Adapun alasan-alasan penggunaan strategi belajar kosa kata yang digunakan responden adalah aksesibilitas, ketertarikan,  keakuratan, dan budaya.

Keywords: Vocabulary, learning strategy, achievement,