Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat bagaimana Hubungan Interpersonal Guru- guru dalam Kelompok Kerja Guru(KKG) di Gugus 2 Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok. Populasi dari penelitian ini yaitu semua guru yang ada didalam gugus 2 SDN Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok sebanyak 48 orang. Instrumen penelitian ini menggunakan angket model skala likers untuk menguji validitas dan reliabilitas, analisis data menggunakan rumus persentase. Hasil dari penelitian Hubungan Interpersonal Guru-guru dalam Kelompok Kerja Guru(KKG) di Gugus 2 Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok berada pada kategori cukup tinggi.
Kata kunci: hubungan interpersonal guru-guru