Abstract


Artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil penelitian mengenai gaya kepemimpinan kepala sekolah. Metode peneltiian dalam artikel ini menggunakan systematic literature review dengan mengambil sumber dari 9 artikel jurnal penelitian empiris yang berasal dari jurnal nasional dan internasional. Tahapan penelitian ini dilakukan sebagai berikut identifikasi pertanyaan penelitian, mengembangkan protokol penelitian systematic review, menetapkan digital library sebagai wilayah pencarian, screening hasil penelitian yang relevan, memilih hasil penelitian yang berkualitas, ekstraksi data dari hasil studi individual, sintesis menggunakan meta-analisis atau meta-sintesis, penyajian hasil. Simpulan dari hasil penelitian ini yaitu gaya kepemimpinan situasional kepala sekolah berkontrisbusi positif dan berpengaruh secara signifikan pada variabel kepemimpinan situasional dengan iklim kerja dan kinerja guru

Keywords


Analisis; Gaya kepemimpinan situasional; Kepala sekolah,