GAMBARAN MAKNA HIDUP ISTRI PERTAMA YANG DIPOLIGAMI

Rizka Fitri - Universitas Negeri Padang
Nurmina Nurmina - Universitas Negeri Padang

Abstract


The aims of this study is to reveal the meaning of life on the first wife who was polygamous. This study uses qualitative methods and uses the technique of IPA analysis (Interpretative Phenomenological Analysis). The subjects in this study amounted to three people who were selected by purposive sampling method which was considered in accordance with the criteria of the research subjects. This research uses interview and observation techniques. The results found that the process of discovering the meaning on polygamy marriage lived by the first wife influences the meaning of life it self. Polygamy is a source of sadness that can’t be avoid turns into a source of meanings that makes life more meaningful and valuable to live because of the existence of children as a goal to continue to live for the first wife who was polygamous. Such as children, religion, and social support are the sources of meaning in life that can be found on research subjects in this.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran makna hidup pada istri pertama yang dipoligami. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan menggunakan teknik analisis IPA (Interpretative Phenomenological Analysis). Subjek dalam penelitian ini berjumlah tiga orang yang dipilih dengan metode purposive sampling yang dianggap sesuai dengan kriteria subjek penelitian. Penelitian ini menggunakan teknik wawancara dan observasi. Hasil penelitian menemukan bahwa proses menemukan makna dari pernikahan poligami yang dijalani oleh istri pertama mempengaruhi pemaknaan akan hidup. Poligami merupakan sumber kesedihan yang tak dapat dielakkan berganti menjadi sumber makna yang menjadikan hidup lebih berarti dan berharga untuk dijalani karena adanya anak sebagai tujuan untuk terus melanjutkan hidup bagi istri pertama yang dipoligami. Anak-anak, agama, dan dukungan sosial menjadi sumber makna hidup dapat ditemukan pada ketiga subjek dalam penelitian ini.


Keywords


Meaning of life; first wife; polygamy

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.24036/jrp.v2020i2.8478