PERBEDAAN KECERDASAN EMOSI MAHASISWA DITINJAU DARI AKTIF ORGANISASI DAN TIDAK AKTIF ORGANISASI

Laili Permatasari - Universitas Negeri Padang

Abstract


Abstrack: Differences in student emotional intelligence in terms of organizational activity. Students as intellectuals are expected to have extensive knowledge and more emotional intelligence than the general public. Student organizations are one of the ways to improve students' emotional intelligence. But not all students choose to be active in organizational activities. This study aims to determine the differences in emotional intelligence of students in terms of active organizations and inactive organizations.The
type of research used in this study is comparative quantitative research with a research subject of 80 students at Padang State University. Subject retrieval using purposive sampling technique. Data collection was carried out using a scale of research, namely the emotional intelligence scale. Data is processed using a t-test.Based on the results of testing the hypothesis obtained evidence that there are differences in emotional intelligence of students in terms of active organization and inactive organization with a value of t = 4.872 with p = 0.000 (p <0.05).

Keywords:Emotional intelligence, students, organizations.


Abstrak: Perbedaan kecerdasan emosi mahasiswa ditinjau dari aktif organisasi dan tidak aktif organisasi. Mahasiswa sebagai sosok intelektual diharapkan memiliki pengetahuan yang luas serta kecerdasan emosi yang lebih dibanding dengan masyarakat pada umumnya. Organisasi kemahasiswaan merupakan salah satu wadah untuk meningkatkan kecerdasan emosi mahasiswa. Namun tidak semua mahasiswa memilih untuk aktif dalam kegiatan organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Perbedaan kecerdasan emosi mahasiswa ditinjau dari aktif organisasi dan tidak aktif organisasi. Jenis penelian yang dipakai dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif komparatif dengan subjek penelitian berjumlah 80 orang mahasiswa di Universitas Negeri Pengambilan subjek menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan satu skala penelitian, yaitu skala kecerdasan emosi berdasarkan aspek Goleman (2001). Data diolah menggunakan t-test.Berdasarkan hasil pengujian hipotesis diperoleh bukti bahwa terdapat perbedaan kecerdasan emosi mahasiswa ditinjau dari aktif organisasi dan tidak aktif organisasi dengan nilai sebesar t =4,872 dengan p = 0,000 (p<0,05).

Kata kunci :Kecerdasan emosi, mahasiswa, organisasi.


Keywords


Kecerdasan emosi; mahasiswa; organisasi.



DOI: http://dx.doi.org/10.24036/jrp.v2018i3.3977