Pembuatan set eksperimen gerak vertikal bawah berbasis Sensor Ping dan Sensor Photogate dengan tampilan PC (Fabrication of a set of bottom vertical motion experiments based on Ping Sensor and Photogate Sensor with PC display)

Maria Idayu - Jurusan Fisika, Universitas Negeri Padang, Sumatera Barat, Indonesia
- Yulkifli - Jurusan Fisika, Universitas Negeri Padang, Sumatera Barat, Indonesia
Zulhendri Kamus - Jurusan Fisika, Universitas Negeri Padang, Sumatera Barat, Indonesia

Abstract


Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi tidak terlepas dari peran berbagai disiplin ilmu yang ada, salah satunya Fisika. Salah satu fenomena fisika adalah gerak jatuh bebas. Penelitian ini menjelaskan spesfikasi desain, validasi  dan spesifikasi performansi set eksperimen gerak jatuh bebas. Hasil dari sistem performansi set eksperimen gerak jatuh bebas ini terdiri sistem mekanik dan elektronik. Sistem mekanik terdiri dari sensor photogate,sensor ping, sensor getaran, statif, lengan statif, dan dasar statif. Sistem elektronik set eksperimen gerak jatuh bebas terdiri dari catudaya, rangkaian LCD, rangkaian reset, rangkaian pengontrolan magnet, rangkaian sensor getar, rangkaian sensor ping dan rangkaian sensor photogate. Hasil darispesifikasi  dari set eksperimen gerak jatuh bebas terdiri dari ketelitian, ketepatan dan validasi alat. Ketepatan pengukuran set eksperimen ini adalah 97,84%, ketelitian dari set eksperimen ini adalah 99,63% dengan standar deviasi sebesar 0,00022 dan validasi set eksperimen ini berada pada kriteria sangat valid dengan nilai rata-rata validasi tenaga ahli adalah 86,66%.

Full Text:

PDF

References


Dasriyani, Yohana 2015. Pembuatan Set Eksperimen Gerak Jatuh Bebas Berbasis Mikrokontroler dengan Tampilan PC. Padang: Universitas Negeri Padang.

Sugiyono.2015. Metode Penelitian dan Pengembangan. Bandung:Alfabeta

Yohandri.2013. Mikrokontroler dan Antar Muka. Padang:UNP

Yulkifli. 2013. Sistem Sensor dan Aplikasinya. Padang: Universitas Negeri Padang




DOI: http://dx.doi.org/10.24036/6303171074