Abstract


Permasalahan dalam penelitian ini adalah kemampuan motorik kasar anak, terlihat diwaktu anak sering jatuh pada saat berlari sambil melompat. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan motorik kasar anak. Metode penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan di TK Negeri Pembina Padang Pariaman. Subjek penelitian ini adalah kelompok B3, jumlah anak 14 orang. Teknik pengumpulan data melalui observasi dianalisa dengan teknik persentase. Siklus I menunjukan adanya peningkatan kemampuan motorik kasar anak tetapi belum mencapai kriteria ketuntasan minimal yang ditetapkan, pada siklus II kemampuan motorik kasar anak melebihi Kriteria Ketuntasan Minimal yang telah ditetapkan. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan kegiatan senam fantasi menurut cerita dapat meningkatkan kemampuan motorik kasar anak di Taman Kanak-kanak Negeri Pembina.