TEACHING LISTENING NEWS ITEM TEXT BY GIVING NEWS VIDEO AND WH QUESTION TO SENIOR HIGH SCHOOL STUDENTS

Agia Lupita Mufi(1), Aryuliva Adnan(2),
(1) FBS UNP  Indonesia
(2) FBS UNP  Indonesia

Corresponding Author
Copyright (c)

DOI : https://doi.org/10.24036/jelt.v2i1.2592

Full Text:    Language : en

Abstract


Abstrak


Keterampilan mendengarkan adalah salah satu keterampilan yang paling mendasar bagi semua siswa di tingkat Sekolah Menengah Atas. Namun ada beberapa permasalahan yang sering kali muncul di dalam pengajaran keterampilan mendengarkan, terutama dalam mendengarkan teks News Item text, seperti terbatasnya kemampuan siswa dalam mengetahui kosakata bahasa Inggris, kurangnya pemahaman mereka dalam menggunakan tata bahasa yang baik, serta faktor ketidaknyamanan kelas yang muncul akibat perlunya pembaharuan dan kreatifitas guru dalam mengelola proses pembelajaran di dalam kelas. Agar siswa dapat memahami pesan pada keterampilan mendengarkan news item, penulis memilih giving WH Question. Teknik ini nantinya akan diterapkan di tahap whilst-teaching dengan pemakaian media news video sebagai bagian untuk mendapatkan ide dan arti pada teks news item bagi siswa tingkat Sekolah Menengah Atas. Diharapkan dengan menggunakan giving news video and WH question, guru dapat memaksimalkan kemampuan mendengarkan teks news item siswa agar tercapai tujuan pembelajaran. Penulis juga berharap agar teknik ini dapat memberikan kontribusi positif bagi guru dalam mengajarkan kemampuan mendengarkan teks news item serta bisa meningkatkan kemampuan siswa dalam mendengarkan teks news item.


Key words: keterampilan mendengar, teks news item, WH Question, video


Article Metrics

 Abstract Views : 1947 times
 PDF Downloaded : 233 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c)